14+ Cara Mengecilkan Perut Buncit Secara Alami dan Tradisional Ampuh - WARAS SEHAT TRADISIONAL
Loading...

14+ Cara Mengecilkan Perut Buncit Secara Alami dan Tradisional Ampuh

Loading...
Loading...
Cara mengecilkan perut buncit secara alamidan tradisional tanpa olaharaga. Perut buncit memang membuat kurang percaya diri atau kurang keren dalam berpenampilan. Masalah perut besar tidak hanya terjadi pada wanita saja, tetapi juga banyak dialami oleh pria. Penyebab perut buncit pada pria dan wanita pada umumnya dikarenakan pola hidup yang kurang sehat seperti males gerak (Mager), konsumsi alkohol dan kurang olahraga. Perut melar juga dialami oleh para wanita yaitu setelah atau pasca melahirkan.

Cara mengecilkan perut bisa dilakukan dengan banyak cara atau metode. Namun pada kesempatan ini, waras sehat akan membagikan tips meratakan perut tanpa olahraga, yaitu dengan cara yang alami. Cara alami dan tradisional bisa menjadi pilihan tepat bagi Anda yang males untuk berolahraga. Salah satu contohnya adalah dengan jeruk nipis. Jeruk nipis dipercaya bisa membantu mengecilkan perut dengan rutin mengkonsumsinya selama seminggu. Mengecilkan perut buncit secara alami dalam 1 minggu dengan jeruk nipis terbukti efektif meratakan perut dan mengecilkan paha.Untuk lebih lengkapnya, bagaimana cara mengecilkan perut buncit secara alami. Berikut ini beberapa langkah mudah yang bisa Anda lakukan.

Cara Mengecilkan Perut Secara Alami Tanpa Olahraga


Masalah perut besar atau buncit juga dialami bagi mereka yang memiliki berat badan berlebih. Tapi tidak hanya pada orang yang gemuk saja, bahkan orang kurus pun bisa mengalami yang namanya perut buncit. Cara mengecilkan perut secara alami ini tanpa harus berolahraga dan berikut adalah beberapa macam tips sehat untuk mengecilkan perut dengan cepat dan tepat, yaitu:

1. Perbanyak Makan Protein

Cara mengecilkan perut yang pertama adalah dengan memperbanyak konsumsi makanan yang berprotein. Fungsi atau peran protein bisa membantu mengecilkan perut. Dengan mengkonsumsi protein akan meningkatkan sistem metabolisme tubuh yang dapat membakar kalori 80 hingga 100 kal per hari. Selain itu, protein juga bermanfaat mengurangi nafsu makan hingga 60 persen. Jika Anda ingin mengecilkan perut yang buncit maka cobalah mengkonsumsi protein dengan menjadikannya menu makan setiap hari.

Manfaat protein tidak hanya dapat meratakan perut saja, protein juga bisa membantu Anda menurunkan berat badan dan mengurangi berat badan bertambah setelah memutuskan untuk berhenti diet. Sebuah penelitian di Denmark mengungkapkan bahwa mengkonsumsi protein hewani berpengaruh besar mencegah risiko perut menjadi buncit dalam jangka waktu yang lama. Jenis protein hewani yang bisa membantu mengempiskan perut antara lain susu, ikan, ayam, bebek, daging dan telur. untuk cara mengecilkan perut yang buncit dengan protein sebaiknya Anda menghindari konsumsi semua jenis makanan olahan atau makanan cepat saji (Junk Food).

2. Kurangi Mengkonsumsi Karbohidrat

Cara mengecilkan perut selanjutnya yaitu dengan mengurangi makanan yang mengandung karbohidrat seperti nasi. Nasi atau semua jenis makanan yang mengandung karbohidrat akan menambah nafsu makan dan itu berarti menaikkan berat badan dan secara otomatis perut pun akan menjadi gendut atau buncit. Solusinya lakukan diet karbohidrat yang bermanfaat mengurangi kadar air di dalam tubuh. yang akan membuat berat badan Anda berkurang dalam beberapa hari.

Karbohidrat Olahan seperti tepung pasta, beras putih atau roti akan menjadikan lemak menumpuk pada perut. Maka cara mengecilkan perut yang cepat yaitu dengan mengurangi asupan karbohidrat baik jenis karbohidrat olahan mau bukan olahan. Dengan mengurangi konsumsi karbohidrat tubuh akan mencari sumber energi lain yaitu lemak dan akan mengambilnya dari bagian tubuh tertentu seperti perut.

3. Mengkonsumsi Makanan Berserat

Serat akan mudah dicerna dalam organ pencernaan. Jenis makanan tinggi serat seperti sayuran atau buah-buahan. Namun tidak semua makanan berserat tersebut bisa digunakan sebagai cara mengecilkan perut untuk dikonsumsi. Serat yang dimaksudkan di sini adalah serat kental ( viscous fiber). Serat jenis ini berguna untuk menyerap air yang ada pada tubuh dan membentuk gel pada usus Anda. Gel inilah yang bisa menyebabkan Anda merasa kenyang lebih lama. Serat kental pada umumnya terdapat pada buah-buahan dan sayuran hijau. Jadi, jika ingin mengecilkan perut gendut bisa dengan mengkonsumsi buah dan sayur setiap hari.

4. Hindari Konsumsi Gula Berlebihan

Gula memiliki kandungan glukosa dan fruktosa dan fruktosa hanya bisa diurai oleh hati atau liver. Ketika Anda makan gula atau jenis makanan manis, fruktosa akan masuk pada liver dan jika kadar fruktosa banyak maka akan dirubah menjadi lemak oleh liver. Cara mengecilkan perut atau mencegahnya bisa dengan menghindari atau mengurangi konsumsi gula. Dengan itu maka Anda telah mengurangi kadar lemak di dalam tubuh, seperti perut. Makanan yang mengandung kadar gula tinggi yaitu jus kalengan, dan minuman kemasan botol.

5. Perbanyak Minum Air Putih

Cara mengecilkan perut selanjutnya adalah dengan perbanyak konsumsi air minum atau air putih. Jika Anda minum 2 liter air atau setara dengan 8 sampai 9 gelas akan membantu Anda membakar kalori setiap hari sebanyak 96 kalori per hari. Dengan minum air putih sangat efektif untuk mengecilkan perut gendut atau buncit secara alami. Usahakan minum 2 gelas air putih sebelum dan sesudah makan. Cara ini sangat ampuh membuat Anda kenyang dan makan pun jadi sedikit.

6. Pola Hidup Sehat

Selain dengan mengkosumsi atau menghindari jenis makanan tertentu, cara mengecilkan perut buncit yang lain adalah dengan mengubah gaya hidup. Gaya hidup yang tidak sehat akan menjadikan Anda memiliki perut gendut. Diantara pola hidup tidak sehat antara lain, makan makanan berlemak, minum alkohol, jarang gerak atau malas beraktivitas. Pada umumnya kasus mager atau malas gerak inilah sebagai penyebab perut buncit yang dialami oleh banyak orang saat sekarang ini.

Anda bisa melakukan tips sederhana ini sebagai cara mengecilkan perut dengan mudah. Tinggalkan memakai kendaraan pribadi seperti mobil atau motor setiap Anda beraktivitas, seperti kerja misalnya. Gunakan angkutan umum. Selain itu, menggunakan tangga biasa bukan elevator atau lift dan biasakan naik sepeda sebagai pengganti motor. Selain itu merubah pola hidup yang kurang sehat lainnya seperti makan setiap Anda terbangun pada tengah malam. Anda bisa mencoba makan 3 sampai 4 jam sebelum Anda tidur.

7. Mengkonsumsi Vitamin C

Manfaat vitamin C yaitu dapat mengurangi tingkat stres Anda. Selain itu bisa mengendalikan hormon stres (kortisol) pada keadaan normal. Pengurangan kadar hormon stres tersebut akan membantu  mengurangi dan mencegah peningkatan timbunan lemak pada area perut. Selanjutnya bagaimana cara mengecilkan perut dengan vitamin C ini?. Anda cukup dengan mengkonsumsi jenis makanan yang banyak kandungan vitamin C-nya seperti jeruk, kiwi, stroberi, lemon dan masih banyak lainnya.

8. Mengatur Pola Makan

Cara mengecilkan perut dengan mengatur makan adalah cara termudah. Biasakan Anda makan 3 sampai 4 kali dalam porsi yang kecil atau sedikit setiap hari. Hal ini layaknya melakukan diet, hanya saja mengatur frekuensi dan dan waktunya saja. Makan sering dalam porsi sedikit lebih bagus untuk mengecilkan perut buncit dibandingkan dengan makan 2 kali namun dengan porsi yang banyak.

9. Tidur Berkualitas

Selain mengatur pola makan, pola tidur yang baik merupakan salah satu cara mengecilkan perut yang ampuh. Biasakanlah tidur dengan waktu 8 jam, dan dalam keadaan minim penerangan. Hindari begadang. Begadang tidak hanya membuat orang lapar pada malam hari namun juga merupakan penyebab kurang fit tubuh. Begadang juga bisa menimbulkan penyakit dan gangguan masalah kesehatan tubuh lainnya.

Cara Mengecilkan Perut Buncit alami Dengan Buah-Buahan


Mengurangi timbunan lemak penyebab perut buncit tidak hanya dengan melakukan pola  hidup sehat seperti di atas. Dengan memakan jenis buah-buahan juga bisa menjadi cara mengecilkan perut buncit. Berikut ini adalah jenis buah yang disarankan untuk dikonsumsi agar perut menjadi ramping. yaitu:

1. Apel

Buah apel termasuk buah yang banyak disukai dan populer di kalangan masyarakat kita. Tau tidak, ternyata apel bisa membantu untuk mengecilkan ukuran perut yang buncit. Tidak hanya itu, buah yang enak ini bisa juga mengurangi lemak pada perut. Hal ini karena pada apel mengandung tinggi serat, flavonoid, betakaroten dan fitosterol. Apel juga mengandung pektin yang memiliki efek mengenyangkan. Dengan Anda mengkonsumsinya maka dengan tidak langsung mengecilkan perut juga.  Cara mengecilkan perut akan lebih efektif dengan diimbangi melakukan diet.

2. Alpukat

Selain menggunakan alpukat, untuk mendapatkan perut kecil Anda bisa mengkonsumsi buah alpukat. Buah kecantikan kulit ini mengandung lemak tak jenuh yang tinggi, kalium, asam amino, vitamin B dan serat. Serat pada buah alpukat dapat mengecilkan perut dan menghilangkan lemak yang menumpuk pada perut.

3. Mentimun

Mengecilkan perut dengan buah selanjutnya yaitu dengan mengkonsumsi buah timun. Buah timun memiliki kandungan penting bagi tubuh, antara lain mineral, silikon dan sulfur. Kandungan mineral yang tinggi pada timun inilah yang dapat membantu membakar lemak di perut yang nantinya dapat mengecilkan ukuran perut Anda. Supaya lebih efektif hasilnya untuk mengecilkan perut yang buncit, disarankan dengan mencampurkan buah lemon. Bagaimana cara mengecilkan perut buncit dengan timun dan lemon. Caranya cukup mudah yaitu dengan menjadikan kedua bahan tadi menu sarapan Anda. Anda juga bisa menambahkan salad. Untuk lemonnya Anda bisa membuatnya menjadi minuman atau jus.

4. Teh Hijau (Green Tea)

Manfaat teh hijau bisa membantu untuk menurunkan berat badan. Selain itu teh hijau juga sangat ampuh untuk membakar lemak dan kalori. Cara mengecilkan perut buncit dengan teh hijau yaitu dengan rutin mengkonsumsinya setiap hari. Minum 2 kali sehari, sebelum sarapan dan menjelang tidur pada malam hari terbukti ampuh mengecilkan perut. Banyak produk teh hijau yang dijual dipasaran. Namun jika Anda ingin membuat sendiri teh hijau juga bisa. Cara mudah membuat teh hijau di rumah tentu lebih hemat dan efektif hasilnya.

5. Kopi hijau (Green Coffee)

Biji kopi hijau atau green coffee bean juga termasuk pelangsing tubuh yang ampuh. Manfaat kopi hijau hampir sama dengan teh hijau, selain untuk diet menurunkan berat badan juga bisa melangsingkan. Cara mengecilkan perut bisa dilakukan dengan mudah, Anda cukup mengkonsumsi kopi hijau dengan rutin dan teratur. Minum 2 kali sehari sebelum sarapan dan malam menjelang istirahat. Kopi hijau sekarang ini menjadi viral karena manfaatnya yang ampuh menurunkan berat badan dengan alami, dengan meminumnya juga dapat mengempiskan perut buncit Anda secara cepat dan aman.

Banyak produk kopi hijau yang bisa dengan mudah Anda temukan dan membelinya. Namun jika Anda ingin membuatnya sendiri tentu akan lebih hemat dan ampuh khasiatnya. Cara membuat kopi hijau sendiri di rumah cukup mudah yaitu dengan Anda merebusnya tanpa disangrai atau dipanggang. Rebusan kopi hijau ini dipercaya ampuh menurunkan berat badan dan mengecilkan ukuran perut buncit Anda. Cukup mudah bukan, bagaimana cara mengecilkan perut dengan kopi hijau ini.

Demikianlah cara mengecilkan perut secara alami dan tradisional tanpa olahraga. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda yang ingin memiliki perut rata. Salam sehat!!

Loading...

Belum ada Komentar untuk "14+ Cara Mengecilkan Perut Buncit Secara Alami dan Tradisional Ampuh"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel